LSM SAYA INDONESIA untuk Palu, Donggala, Sigi

SAYA INDONESIA Mengabarkan, Palu - Peristiwa gempa bumi berkekuatan 7,4 Mw diikuti dengan tsunami yang melanda pantai barat Pulau Sulawesi, Indonesia, bagian utara pada tanggal 28 September 2018, pukul 18.02 WITA. Pusat gempa berada di 26 km utara Donggala dan 80 km barat laut kota Palu dengan kedalaman 10 km. Guncangan gempa bumi dirasakan di Kabupaten Donggala, Kota Palu, Kabupaten Parigi Moutong, Kabupaten Sigi, Kabupaten Poso, Kabupaten Tolitoli, Kabupaten Mamuju bahkan hingga Kota Samarinda, Kota Balikpapan, dan Kota Makassar. Gempa memicu tsunami hingga ketinggian 5 meter di Kota Palu.

Awalnya sempat beberapa jam DPP LSM SAYA INDONESIA tidak dapat menghubungi rekan-rekan Dewan Pimpinan Wilayah Provinsi Sulawesi Tengah. Setelah mendapat kabar dari Bapak Kamaruddin M, Ketua DPW Provinsi Sulawesi Tengah, beliau memberi laporan kepada DPP bahwa rekan-rekan disana juga sebagian masih belum bisa dihubungi, artinya belum tahu kabar kondisinya. 

Sehari pasca terjadinya Gempa dashyat tersebut, Tim Kemanusiaan SAYA INDONESIA yang memang secara khusus dibentuk DPW Provinsi SULTENG mulai bergerak untuk membantu saudara-saudara lainnya. Sementara itu DPP yang berpusat di Surabaya bersama DPW JATIM menggalang dana bersama ormas-ormas lainnya seperti Pemuda Pancasila (PP) dan komunitas ojek online. Dan ada pun bantuan donasi dari mahasiswa STIKES Surabaya dan komunitas TKI di Hongkong yang menyalurkan bantuannya melalui LSM SAYA INDONESIA.

Setelah semuanya terkumpul, kami dibantu PT.Wilmar dan PT. Meratus dengan membebaskan biaya pengiriman kontainer ke Palu, Sulawesi Tengah. Tentunya kami atas nama Keluarga Besar LSM SAYA INDONESIA mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telat turut serta "Berbagi Kebaikan" bersama kami. (22/03/2022)


#SAYAINDONESIA

#BerbagiKebaikan

#Indonesia

#SulawesiTengah



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lembaga Swadaya Masyarakat SAYA INDONESIA